TMMD Sengkuyung Tahap II 2024 Kodim Klaten Resmi Dibuka

    TMMD Sengkuyung Tahap II 2024 Kodim Klaten Resmi Dibuka
    TMMD Sengkuyung Tahap II 2024 Kodim Klaten Resmi Dibuka

    Klaten — TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung Tahap II Tahun 2024 di Desa Karangdukuh, Kecamatan Jogonalan wilayah Kodim 0723/Klaten secara resmi dibuka oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Klaten, Jajang Prihono bersama Letkol Czi Bambang Setyo Triwibowo Dandim 0723 Klaten dan juga AKBP Warsono, S.H, S.IK, M.H Kapolres Klaten.(8/5/24).

     

    Dalam amanatnya, Sekda Klaten yang membacakan sambutan Bupati Klaten Sri Mulyani, berharap agar kegiatan TMMD dapat mempererat kemanunggalan TNI dan rakyat, mempererat kerukunan di tengah masyarakat, juga dapat berdampak secara nyata dalam pengembangan kawasan perdesaan di Desa Karangdukuh, Kecamatan Jogonalan dan sekitarnya.

     

    “Dengan mengoptimalkan sumber daya lokal yang ada, semoga gerak langkah kita mempercepat terwujudnya peningkatan perekonomian masyarakat setempat, ” ungkapnya.

     

    Kapten Cba Budiono Pasiter Kodim 0723/Klaten dalam laporannya menyampaikan bahwa latar belakang terpilihnya Desa Karangdukuh, Jogonalan dalam program TMMD Sengkuyung tahap II TA 2024 karena terbatasnya akses jalan antar desa sehingga menghambat akses pertanian dan perekonomian masyarakat.

     

    “TMMD memiliki sasaran fisik antara lain betonisasi jalan sepanjang 210 meter dengan lebar 4 meter, pembangunan talud jalan sepanjang 210 meter dengan tinggi 4 meter, serta jambanisasi sebanyak 4 unit dan rehab rumah tak layak huni sebanyak 4 unit, ” kata Pasiter selaku Perwira Pelaksana.

     

    Selain sasaran fisik, program ini juga menargetkan sasaran non fisik berupa wawasan kebangsaan, penyuluhan berita hoaks, penyuluhan adminduk, dan penyuluhan kenakalan remaja.

     

    Sementara menurut Komandan Kodim 0723/Klaten menuturkan bahwa kegiatan ini berlangsung mulai 8 Mei 2024 sampai dengan 6 Juni 2024 dan dikerjakan oleh TNI, Polri, Perangkat Desa, Relawan dan juga masyarakat setempat.

     

    “TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung sendiri merupakan salah satu operasi bakti TNI yang merupakan program terpadu lintas sektoral antara TNI/Polri, departemen, lembaga pemerintahan non departemen, dan pemerintah daerah serta komponen bangsa lainnya yang dilaksanakan secara terintegrasi bersama dengan masyarakat, ” ungkap Letkol Czi Bambang Setyo Triwibowo.

     

    Selain Forkompinda Klaten tampak hadir pula Letkol Cba Wiwin Yuni Purwanto, S.T Kasilog Rem 074/Warastratama, Letkol Inf Basyd Irawan Subagiyo Plh Dandodiklatpur Rindam IV/Diponegoro, Rully Nasrulloh, S.H., M.H. Kepala seksi Intelijen Kejaksaan Negeri Kab. Klaten, Budi Setyawan, S.H., M.H Wakil Pengadilan Negeri Kab. Klaten, Sutopo, M.Si Staf Ahli Bidang pemerintahan, Hukum dan Politik kab. Klaten, Slamet, SH, M.Si Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM Kab. Klaten, Jaka Purwanto S.Sos Asisten I Pemerintahan dan Kesra Kab. Klaten dan Indra Prasetya Adi, SE, MM Kepala bidang pengembangan SDA dan Ekmas Dispermasdes Klaten serta Muspika Kecamatan Jogonalan. (Red)

     

    jateng klaten
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Himbau Lingkungan Bersih Dan Aman, Babinsa...

    Artikel Berikutnya

    Beri Kenyamanan Warga Dalam Beribadat, Babinsa...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 

    Ikuti Kami